UPS In Actions

papan posyanduApa’an tuh UPS IN ACTION ? yang jelas artinya ya Aksi Unit Pengelola Sosial BKM Mandiri Desa Bago yang merupakan wujud dari kegiatan PNPM-MP yang sedang berjalan di Kecamatan Besuk khususnya Desa Bago. Nah untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut …………..!

Pagi jam 07.00 para pekerja sosial BKM Mandiri bergerak dan melakukan Bhakti Sosial berupa pemberian bantuan sosial untuk kegiatan posyandu yang dilaksanakan di Desa Bago. Berdasarkan data yang dihimpun Mas Erwan Wahyudi (UPS BKM-Mandiri) dan Hairun Anisa (Asst. UPS) kegiatan posyandu yang ada di Desa Bago terdapat di 4 titik tepatnya per-dusun. Kali ini kegiatan Bhakti Sosial Posyandu yang dilaksanakan UPS-BKM Mandiri berupa Pemberian Makanan Tambahan (PMT ), programnya sih untuk periode 6 bulan kedepan terhitung mulai bulan ini.


Untuk melaksanakan kegiatan ini berbagai upaya dipersiapkan oleh BKM Mandiri mulai persiapan, Belanja Bahan PMT, Packing hingga administrasinya baik berupa Daftar hadir, Papan Nama Posyandu bahkan hingga pembagian tugaspun dilakukan. Hal ini dipandang perlu mengingat kami-kami masih buta kegiatan posyandu. Nah itung-itung ni saatnya menyelam minum air sekalian terjun sambil belajar dengan begitu jadi melek posyandu dong!!!

Action pertama ini dilakukan di Posyandu Melati Bago Kidul. Sekitar jam 08.30 Para petugas baik dari dinas kesehatan beserta Kader, Bu Kades beserta Perangkat Desa maupun Anggota BKM Mandiri beserta UPS sudah berkumpul di TKP ( Tempat Kegiatan Posyandu ) tepatnya di Kediaman Ibu Yaniati. Berselang beberapa waktu kemudian para ibu-ibu beserta balitanya masing-masing hadir yang siap untuk kegiatan pertama yaitu menimbang. Satu persatu balita mulai ditimbang kemudian registrasi, mengambil PMT barulah saatnya ibu-ibu mendapat penyuluhan dari dinas kesehatan kebetulan kali ini materinya Anak Gizi buruk dan Ibu Hamil tak Sehat.
bidan posyandu
Antusias para pekerja social masyarakat BKM Mandiri terasa puas meledak-ledak melihat antusias ibu-ibu menyambut kehadiran kami seakan-akan kegiatan posyandu kali ini terasa beda. Tanya Kenapa ??? jangan2 karena rekan-rekan yang turun penampilane oke-oke semua ya??

Untuk PMT yang diberikan BKM Mandiri kali ini berupa Susu berbagai ukuran usia, Kacang Hijau, Biscuit Regal dan lain-lain. Disamping itu BKM Mandiri juga memberikan Papan Nama Posyandu untuk memperbaharui papan nama yang sudah ada sebelumnya. Ya walaupun nominal bantuannya tidak seberapa namun ini suatu wujud kepedulian BKM terhadap kelangsungan kehidupan sosial. Selagi kita mampu mengapa tidak kita berderma, ya gak?
timbangan posyandu
Semoga saja kegiatan PMT ini dapat berjalan dengan lancar, tidak ada hambatan serta bermanfaat dan dapat diterima oleh warga masyarakat tentunya. Perjalanan masih panjang tentu ini pengalaman pertama yang berharga bagi kami oleh karena itu masukan dari berbagai pihak sangat kami harapkan untuk kelancaran dan keberhasilan program ini. Dengan kegiatan ini kami belajar betapa pentingnya kegiatan posyandu sebagai upaya menyelamatkan dan menciptakan cikal bakal calon penerus generasi muda ini. Jaya selalu Balita Sehatku, Maju Terus Desaku, Bergerak dan bergegas selalu BKM Mandiri terpenting lagi Action terus UPS Mandiri, OK?

Report By : Hanis Wijaya

3 komentar:

Badrus Samsy mengatakan...
30 Maret 2009 pukul 18.24  

waduh bukan maen aksi pnpm desa bago ya? selamat dan sukses buat BKM mandiri semoga seluruh kegiatannya dapat berjalan lancar. Kami selaku BKM juga berharap semoga kami dapat menimba ilmu dengan sellau meliat aksi-aksi lewat desa bago blog ini. Harapan kami lebih tingkatkan kilas kegiatan desa Bago termasuk BKM-nya dengan begitu kami bisa belajar, boleh kan?

BKM Tetangga mengatakan...
30 Maret 2009 pukul 18.28  

bago hebat terutama BKM-nya, kami tidak nyangka bago ternyata banyak potensi. selamat dan semoga berhasil ya. kapan-kapan kami berkunjung ya? itug-itung studi banding gitu,ok?

Admin mengatakan...
31 Maret 2009 pukul 17.45  

# Badrus Samsy

Terima kasih pak sudah berkunjung keblognya desa bago, dan terima kasih sudah bersedia memberikan komentar, kami semua juga sedang belajar terlebih kami juga belum berpengalaman sebagai BKM, dan kami juga berusaha memaparkan semua kegiatan yang kami lakukan di desa kami, jadi kita bisa saling mengisi.

# BKM Tetangga
Semua desa berpotensi pak, tinggal kebersamaan kita aja untuk menjalankannya, dan kalau mau berkunjung kedesa kami monggo.. jangan studi banding pak karena kami juga belajar, mungkin sekedar sharing lebih tepatnya.

Posting Komentar