Nuansa Malam Ala Desa

Hmm..hidup didesa itu harus selalu siap dengan keadaan yang apa adanya, karena hampir dipastikan tak ada corak glamor jika dibandingkan dengan hidup dikota, serba sederhana adalah hal yang alami karena memang begitulah adanya, tak ada yang spesial pada nuansa malam ala desa kali ini, hanya sekedar menuliskan apa yang tertangkap kamera kami.

Cangkru'an dengan sesama warga adalah hal yang paling sering dilakukan ketika malam tiba, entah hanya sekedar minum kopi bareng hingga cerita-cerita panjang lebar tak tentu arah, namun itu adalah bagian dari kebiasaan warga desa kami untuk melepaskan penat setelah seharian beraktifitas, tak pelak secangkir kopipun harus rela diminum bersama-sama, ditemani dengan semangkok kacang rebus kian menambah asyiknya menikamati nuansa malam ala desa.

desa bagoTak ada kesan lebih yang bisa ditampilkan karena memang tak ada yang bisa dilebihkan, namun begitulah keseharian kami dimana semua tampil secara alami, dan kami tetap merasa nyaman dan menikmati hidup ini, karena walau bagaimanapun kita wajib untuk tetap bisa bersyukur dengan nikmat Tuhan yang telah diberikan kepada kita semua.

Jadi apapun bentuknya pastilah itu yang terbaik untuk kita.

Seperti yang terlihat pada gambar, dari kiri adalah Pak Bambang ( Perangkat Desa Bago ), Sudex, Pak Mar, dan Mr. Karim (Boss Kolang-Kaling) terlihat begitu enjoy menikmati nuansa malam ala desa bago, entah apa yang dibicarakan yang penting bisa tertawa, karena itu sudah cukup untuk mengobati luka lara eh rasa penat ding..!! setelah seharian sibuk dengan aktifitas masing-masing.

Semoga kebersamaan dan kerukunan ini akan tetap terus terjalin dengan begitu akan mempererat tali silaturahmi antar warga. amin...

0 komentar:

Posting Komentar